6/recent/ticker-posts

Jenis Olahraga Untuk Binaragawan

Jenis Olahraga Untuk Binaragawan

Salah satu impian dari seorang pria adalah memiliki tubuh berotot.Sehingga, tidak sedikit dari mereka yang ingin menjadi binaragawan. Binaraga adalah pembentukan tubuh yang melibatkan hipertropi otot intensif. 

Dengan melakukan latihan beban dan diet protein yang tinggi dapat meningkatkan massa otot. Seseorang yang menekuni latihan ini disebut binaragawan pada pria.

Kegiatan ini biasa dilakukan untuk memamerkan keindahan tubuh dan biasa juga dipertandingkan sebagai salah satu cabang olahraga seperti Pekan Olahraga Nasional atau Sea Games. Adapun jenis-jenis olahraga yang sering dilakukan oleh binaragawan adalah sebagai berikut:

1. Angkat Beban 

Jenis Olahraga Untuk Binaragawan

Jenis olahraga yang pertama adalah angkat beban. Olahraga ini dilakukan dngan cara mengangkat alat beban secara rutin. 

Semakin kita lama dalam mengangkat alat beban, semakin bagus juga bentuk otot-otot tubuh yang dimiliki.Alat beban yang digunakan dalam jenis olahraga ini merupakan alat yang memiliki bobot yang besar agar tubuh menjadi kuat.

Kegiatan ini dapat dilakukan dengan mengulang hingga 4 kali set. Lakukanlah secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

2. Angkat Beban Dengan Cepat

Jenis Olahraga Untuk Binaragawan

Dalam melakukan kegiatan ini, semakin cepat gerakan anda mengangkat alat beban maka, semakin cepat juga tubuh anda memiliki otot yang bagus.Olahraga ini memerlukan bantuan alat beban yang memiliki berat yang besar.Lakukanlah kegiatan ini dengan mengangkat beban secara cepat pada titik tertentu yang memiliki potensi besar untuk membantu melatih otot.

3. Push Up 

Gerakan ini merupakan gerakan yang efektif dalam melatih kekuatan otot dada, lengan dan bahu.Gerakan ini dilakukan dalam posisi tengkurap di lantai dengan tangan sedikit terbuka, kedua tangan pastikan tetap sejajar lurus dengan bahu.Setelah itu, angkatlah tubuh anda menggunakan lengan. Push up dapat anda lakukan secara berulang sebanyak 5 set dimana, satu set terdiri dari 15-20 kali push up. Lakukanlah kegiatan ini secara rutin agar mendapatkan hasil yang maksimal.

4. Deadlift

Latihan kekuatan yang melibatkan kekuatan otot punngung, otot pinggul, dan kaki adalah kegiatan deadlift.Latihan ini memiliki manfaat untuk membentuk otot tubuh pada bagian atas dan bagian bawah.Melakukan latihan deadlift haruslah dengan cara hati-hati dan mngikuti aturannya agar tidak terkena resiko cedera, terutama cedera punggung.

Dalam kunci latihan ini adalah menjaga agar punggung tetap lurus. Adapun langkah dalam melakukan latihan yakni, membuka kaki selebar pinggul dan berdiri dengan posisi bahu berada di depan alat. 

Kemudian,tekuk lutut  hingga tulang kering  menyentuh palang beban ,angakatlah beban secara perlahan-lahan dengan mendorong  tumit anda dari lantai namun, usahakan posisi badan tidak terlalu condong ke depan maupun ke belakang. Langkah selanjutnya adalah dengan mendorong pinggul kebelakang, lutut ditekuk, dan jatuhkanlah badan ke lantai. Lakukanlah kegiatan ini secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

5. Bench Press

Jenis Olahraga Untuk Binaragawan

Bench press merupakan latihan yang memiliki manfaat bagus untuk membentuk otot bagian atas tubuh.Latihan ini sering disebut sebagai latihan gabungan karena, melibatkan banyak persendian, dan kelompok otot utama seperti punggung, dada, dan lengan.

Gerakan ini juga melibatkan otot kaki yang memiliki fungsi menjaga tubuh agar tetap seimbang selama melakukan gerakan.

Namun demikian, dalam melakukan latihan ini perlu bimbingan dari pelatih yang sudah ahli dibidangnya untuk, menghindari anda dari resiko bahaya selama melakukan gerakan.

Nah, sembari kamu melakukan olahraga diatas, kamu juga bisa sembari mendengarkan lagu dari Setia Band - Cinta Tak Harus Memiliki .

Begitulah tips-tips olahraga untuk binaragawan yang bisa anda coba.Selamat mencoba dan semoga berhasil dalam mendapatkan hasil yang maksimal.

Posting Komentar

0 Komentar